YAYASAN
PENDIDIKAN AL AZHAR LAMPUNG
SMP
AL AZHAR 3 BANDAR LAMPUNG
Jl. Sultan Agung Gang Mawar Kedaton
Bandar Lampung Telp. (0721) 771482
PENILAIAN AKHIR
SEMESTER GANJIL
TAHUN PELAJARAN
2020/2021
Mata Pelajaran : BAHASA INDONESIA
Kelas/Semester : Tujuh / Ganjil
(1)
Hari/Tanggal : Selasa, 01 Desember 2020
Waktu : 120
menit
Butir Soal : 50
butir
Petunjuk: 1.
Perhatikan
dan ikuti petunjuk pengisian Jawaban yang disediakan 4.
Dahulukan
mengerjakan soal-soal yang Anda anggap mudah 5.
Periksalah
seluruh pekerjaam Anda sebelum meng-Submit
Pilihlah
jawaban yang paling benar dengan mengeklik
huruf A, B, C, atau D di layar Komputer/HP anda!
1. Bacalah
kutipan teks deskripsi berikut!
Lampung juga memiliki wisata pantai yang sangat unik dan sangat jarang
dimiliki pantai manapun, yaitu Pantai Teluk Kiluan, Lampung Selatan.
Keunikannya adalah pengunjung dapat melihat lumba-lumba di sana. Untuk
melihat lumba-lumba, wisatawan dapat menggunakan perahu yang disewakan
penyedia layanan dengan membayar sewa yang tidak terlalu tinggi. Di pantai
Teluk Kiluan, pengunjung dapat bersantai sambil menikmati pasir putih nan
bersih dan laut biru yang jernih. |
Tujuan teks deskripsi
Teluk Kiluan Nan Unik tersebut, yaitu…
A. Memberi
informasi tentang letak Pantai Teluk Kiluan Lampung.
B. Mengemukakan
keindahan Pantai Pantai Teluk Kiluan di Lampung.
C. Menginformasikan
keunikan dan keindahan Pantai Pantai Teluk Kiluan
D. Memerincikan
keindahan dan wisatawan Pantai Pantai Teluk Kiluan.
2. Dilihat
dari isinya, kutipan teks berikut yang
merupakan teks deskripsi adalah …
A. Bendungan
Batu Tegi terletak di Pekon Batutegi, Kecamatan Air Naningan, Kabupaten
Tanggamus, Lampung. Bendungan ini merupakan bendungan terbesar se-Asia
Tenggara. Memiliki luas sekitar 3.560 hektar. Bendungan ini juga berada di
antara dua bukit.
B. Eko
Ivano Winata adalah seorang penulis yang berasal dari jejaring maya khusus
karya fiksi. Memiliki pengikut sebanyak 275 ribu di akunnya serta 4 karya yang
sudah naik cetak. Memiliki karya yang banyak disukai orang, tak lantas membuat
Eko menjadi sombong.
C. Bendungan
Batu Tegi menyimpan sejuta misteri yang sulit diterima akal. Percaya atau tidak,
setiap pengunjung yang datang pada hari Sabtu tepat pukul 12.00 wib selalu
mendapatkan rezeki berlimpah yang tidak disangka-sangka. Tetapi konon ceritanya
jika datangnya pukul 12.00 malam bukan mendapat rezeki melainkan kehilangan rezeki yang sudah ada.
D. Kancil
saat itu tengah tertidur pulas dibawah pohon jambu air yang rindang.
Sayup-sayup angin menambah sejuk suasana tidurnya. Sudah lama ia tidak merasa
damai di dalam hutan seperti ini. Setiap hari berlari menghindari pemangsa
ataupun berebut makanan dengan binatang lain. Namun kali ini ia hanya ingin
tidur lelap saja.
3. Dilihat
dari objek yang dibicarakan, yang termasuk teks deskripsi adalah …
A. FESTIVAL
LAYANG-LAYANG
Dua pekan lagi festival
layang-layang akan digelar di pinggir pantai. Aku berharap layang-layang yang
kubuat selesai tepat waktu sehingga aku dapat mengikuti kegiatan tersebut.
Bukan masalah mendapatkan hadiah atau tidak, namun jika aku bsa ikut meramaikan
aku akan sangat senang.
B. PASAR
MALAM
Sejak tiga hari ini
setiap menjelang malam, pintu masuk lapangan merah dipadati antrean kendaraan
yang akan ikut meramaikan pasar malam kagetan. Dari anak-anak, remaja, hingga
orang dewasa sepertinya menyambut dengan gembira hadirnya pasar malam di
lingkunganku ini. Mungkin hanya aku yang enggan ke sana.
C. GURU
Guru adalah sosok
panutan yang tak hanya patut dihormati. Tetapi juga patut dijadikan contoh
dalam berbagai hal. Penghargaan yang tinggi terhadap guru juga tertuang pada
larik terakhir lagu Hymne Guru, yaitu Pembangun Insan Cendekia.
D. NIKO
KUCINGKU
Niko adalah kucing
dengan bulu berwarna putih bersih kesayanganku. Niko juga mempunyai sifat yang
cukup manja. Dia sangat suka disentuh dengan lembut sambil tidur dipangkuanku.
Niko juga tergolong kucing yang pendiam dan tidak banyak tingkah. Salah satu
kebiasaan Niko yaitu selalu menyambutku saat pulang ke rumah.
4. Bacalah
kutipan teks deskripsi berikut!
Karena setiap hari, harus belajar dengan keras aku
pun sering langsung berbaring di tempat tidurku setelah pulang sekolah.
Sesekali kucingku menemaniku saat tiduran. Aku tidak pernah lupa untuk mengelus kepalanya. Terkadang
kami berdua sampai tertidur. |
Sinonim
kata yang bercetak tebal yang paling tepat adalah …
A.
memegang
B.
membelai
C.
meraba
D.
menyentuh
5. Bacalah
kutipan teks deskripsi berikut!
Aku lebih sering memberi makanan kemasan untuk hewan
yang kupelihara di rumah. Hal ini aku lakukan untuk menekan biaya
pengeluaranku. Sebab harga keju lebih mahal daripada harga makanan kemasan. |
Kata
khusus sebagai salah satu ciri kebahasaan pada teks deskripsi tersebut adalah
....
A. Keju C.
kemasan
B. Makanan D.
hewan
6. Bacalah
kutipan teks deskripsi berikut!
Kucingku tergolong hewan yang sangat lincah dan suka
bermain. Seringkali ia menggaruk-garukkan cakarnya di karpet atau sofa dengan
sesekali memamerkan wajah cantiknya. Jika sedang ingin bermain, ia seringkali
melakukan aksi-aksi untuk mengundang perhatianku. Misalnya saja dengan
mengelus-eluskan tubuhnya yang berbulu putih bersih dan halus di bagian
kakiku. Sungguh menggemaskan. |
Simpulan
kutipan teks deskripsi tersebut yang paling tepat adalah …
A. Kucingku
tergolong hewan yang lincah dan suka bermain
B. Kucingku
lincah, cantik, dan menggemaskan
C. Kucingku
cantik dan berbulu putih bersih
D. Kucingku
suka mengelus-eluskan tubuhnya ke kakiku
7. Bacalah
kutipan teks deskripsi berikut!
Bunga Melati Bunga melati berwarna putih, bentuk mahkotanya
sedikit lonjong dan kecil mungil. Mahkota bunga melati sangat lembut dan
halus serta wangi. Bagi seseorang yang menciumnya maka timbul perasaan ingin
menciumnya lagi. Mahkota bunga melati ada tujuh dan berlapis, susunannya
datar dan menyirip saling berhadapan menjadikan bunga ini sangat indah. |
Kutipan
teks deskripsi tersebut dilihat dari strukturnya merupakan bagian …
A. simpulan
B. penutup
C. deskripsi
bagian
D. identifikasi
8. Bacalah
kutipan teks deskripsi berikut!
Seni
teater sudah menjadi bagian hidup Selvi. Pertama kali ia berkenalan dengan
teater saat duduk di bangku SMA. Kala itu, ia bergabung dengan komunitas teater
di sekolah. Teater Rupawan nama komunitasnya. Alasan ia begitu menyukai teater
lantaran di seni itulah ia mempelajari kehidupan. Dengan memerankan beragam
peran, ia bisa memaknai kehidupan manusia. Teater baginya sudah memberikan
pelajaran sangat lengkap akan kehidupan.
Isi
paragraf deskripsi tersebut yang paling tepat adalah …
A. Seni teater adalah bagian hidup Selvi sejak
SMA yang sangat ia sukai.
B. Selvi pernah mengikuti seni teater melalui
komunitas Teater Rupawan saat di bangku SMA-nya dulu.
C. Alasan Selvi menyukai teater karena melalui
seni teater Selvi dapat mempelajari kehidupan dengan lengkap.
D. Selvi memerankan berbagai macam karakter dan
memaknainya sebagai sebuah pelajaran yang berharga.
9. Pengembangan
deskripsi bagian berdasarkan objek yang dideskripsikan, tergambar pada teks
berikut.
A. Namun
yang terjadi di luar dugaan. Stop kontak yang kugunakan untuk mengecas handphone mengalami konsleting listrik.
Aku terbangun karena terdengar suara gemercik listrik. Ketika aku bangun api
telah menyala dan menyambar sofa di dekat meja tempat aku mengecas handphone. Kobaran api semakin besar dan
aku semakin panik.
B. Bunga
melati berwarna putih, bentuk mahkotanya sedikit lonjong dan kecil mungil.
Mahkota bunga melati sangat lembut dan halus serta wangi. Mahkota bunga melati
ada tujuh dan berlapis, susunannya datar dan menyirip saling berhadapan
menjadikan bunga ini sangat indah.
C. Ukuran
berkisar dari 25, 30, 35, hingga 40 sentimeter. Sementara tas bepergian
berukuran 50 dan 55 sentimeter. Tas Birkin juga hadir dalam berbagai warna
seperti hitam, coklat, emas, biru laut, hijau zaitun, oranye, merah muda, biru,
merah, dan putih.
D. Di
dalam kereta suasana sangat ramai namun tetap tertib. Bangku yang kami pilih
dapat memuat 6 orang yang saling berhadapan. Bangku ini terbuat dari besi yang
dilapisi sedikit busa. Kami duduk saling berhadapan dengan penumpang lain.
Meskipun tidak saling mengenal namun seiring berjalannya waktu kami saling
sapa.
10.
Bacalah kutipan teks
deskripsi berikut!
SMP SWAKARSA GADINGREJO 1)SMP SWAKARSA Gadingrejo adalah salah satu sekolah
menengah pertama yang ada di Kabupaten Pringsewu, Lampung. 2) Lokasi smp ini
tepatnya berada di jalan Tegalsari No. 1 Gadingrejo, Pringsewu, Lampung. 3)
SMP ini memiliki luas sekitar 2,89 ha, terdiri dari 17 kelas, satu ruang
guru, empat ruang Laboratorium, satu ruang Perpustakaan, satu Ruang UKS, satu
ruang koperasi siswa, satu masjid, dan 1 aula besar. 4) semua ruangan tertata
sangat rapi. |
Penulisan
huruf kapital pada kutipan teks deskripsi tersebut yang paling tepat terdapat
pada kalimat yang ditandai dengan nomor ….
A. 1) C.
3)
B. 2) D.
4)
11.
Bacalah kutipan teks
deskripsi berikut!
Tirza 1) Tirza selalu ceria dan terlihat manis dalam
segala suasana. 2) Kami memiliki hobi yang hampir sama yaitu menari. 3)
Terkadang pendapat kami juga sama. 4) Pembawaannya yang selalu energik
membawa energi positif bagi semua orang. |
Kalimat
yang menggunakan cercapan pancaindera pada kutipan teks deskripsi tersebut
ditandai dengan nomor ….
A. 4)
B. 3)
C. 2)
D. 1)
12.
Bacalah kutipan teks
deskripsi berikut!
Semua menjadi pelengkap kecantikan yang sungguh
sangat mempesona pada diri Mulisa. Tak hanya itu, perilaku tidak pernah
menyontek juga menjadi salah satu karakternya. Dia juga selalu menjadi
peserta didik pertama yang mempraktikkan semua yang diajarkan guru. Yang
paling menyenangkan dari kebiasaan Mulisa adalah selalu mentraktir teman. |
Kata
berawalan me- yang salah pada kutipan teks deskripsi dan perbaikannya yang
tepat adalah …
|
KATA YANG
SALAH |
PERBAIKAN |
A. |
mempesona |
memesona |
B. |
menyontek |
mencontek |
C. |
mempraktikkan |
memraktikkan |
D. |
mentraktir |
menraktir |
13.
Bacalah kutipan teks
deskripsi berikut!
Ombak yang menggelora di_padukan dengan matahari
yang sedang terbenam. Orang-orang tertawa dan bermain di_bawah matahari
terbenam. |
Perbaikan
kesalahan penulisan awalan di- dan
kata depan di pada kutipan teks
deskripsi tersebut yang paling tepat adalah …
|
di_padukan |
di_bawah |
A. |
di padukan |
dibawah |
B. |
dipadukan |
dibawah |
C. |
dipadukan |
di bawah |
D. |
di padukan |
di bawah |
14.
Baca dan perhatikan
bagian-bagian yang rumpang pada kutipan teks deskripsi berikut!
Bunga ____ berwarna putih, bentuk mahkotanya sedikit
lonjong dan ____ mungil. ____ bunga melati sangat lembut dan halus serta
____. Bagi seseorang yang ____ maka timbul perasaan ingin menciumnya lagi.
Mahkota bunga melati ada tujuh dan berlapis, susunannya datar dan menyirip
saling berhadapan menjadikan bunga ini sangat indah. |
Deret
kata yang paling tepat untuk mengisi bagian yang rumpang pada teks deskripsi
tersebut adalah …
A. melati,
kecil, permukaan, lembut, mencium
B. mawar,
kecil, aroma, wangi, menanam
C. melati,
kecil, mahkota, wangi, mencium
D. melati,
bulat, mahkota, wangi, menanam
15.
Baca dan perhatikan
bagian yang dirumpangkan pada teks deskripsi berikut!
Kebakaran Kejadian ini terjadi pada sore hari. Saat itu aku
baru selesai mencuci baju dan ingin tidur.
_________________________________________________________ Kemudian aku
tidur dengan harapan ketika bangun nanti baterai handphone sudah penuh.
Namun, ketika aku bangun ternyata api
telah menyala dan menyambar sofa di dekat meja tempat aku mengecas handphone.
Kobaran api semakin besar dan aku semakin panik. Aku keluar dan meminta
bantuan. |
Kalimat
yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang pada kutipan teks deskripsi
tersebut adalah …
A. Baju
yang kucuci selesai aku jemur di belakang rumah
B. Sebelum
tidur aku terlebih dahulu mengecas handphone
C. Setelah
aku tidur, aku sangat terkejut karena nafasku sesak
D. Sebelum
tidur aku menjemur baju yang baru saja selesai kucuci
16.
Bacalah kutipan teks
fantasi berikut!
1)Alien itu berhidung mancung. 2) Dengan hidungnya
yang menjulang ia mengendus sekeliling. 3) Tiba-tiba Alien hilang dari
pandangan mata. 4) Sejurus semua diam terpaku. 5) Suasana menjadi sangat
mencekam. 6) Semua orang khawatir akan terjadi sesuatu yang akan menimpa
mereka. 7) Tiba-tiba .. “Whuuuuussss….” muncul kepulan asap putih yang
perlahan menipis. 8) Ternyata Alien yang meyeramkan tadi telah berubah
menjadi pria tampan. |
Keajaiban
yang terjadi dalam teks fantasi tersebut tergambar pada kalimat bernomor …
A. 2),
3), dan 7)
B. 2),
6), dan 8)
C. 3),
6), dan 7)
D. 3),
7), dan 8)
17.
Bacalah kutipan teks
fantasi berikiut!
Balas Budi Singa Tenanglah wahai Raja Hutan, aku tidak akan
menyakitimu atau memburumu. Aku hanya akan membantu melepaskan duri di punggungmu”.
Mendengar ucapan pemuda tersebut, Singa itu kemudian terdiam seolah
mempersilakan pemuda itu untuk menolongnya. Tak lama kemudian duri di
punggung Singa berhasil dicabut. Pemuda tersebut kemudian berlari keluar
hutan, menghindar karena takut dimangsa. Ketika itulah ia tidak sengaja
menabrak kereta kencana milik raja yang sedang melintas hingga kereta
tersebut terbalik. |
Latar tempat yang
tergambar dalam teks fantasi tersebut adalah …
A. di
punggung singa
B. di
kandang singa
C. di
hutan
D. di
dalam kereta kencana
18.
Bacalah kutipan teks
fantasi berikut!
Legenda Dewi Bulan Ketika hendak pulang, Bulan Jelita sangat
kebingungan karena di luar sangat gelap dan tidak ada obor penerangan.
Beberapa saat kemudian ribuan kunang-kunang muncul entah dari mana dan
memancarkan cahaya terang yang bersinar di sekitar Bulan Jelita.
Kunang-kunang tersebut seolah menuntun dan menerangi Bulan Jelita untuk
pulang. Bulan Jelita sudah berjalan cukup lama, namun tidak kunjung sampai ke
rumah yang dituju. “Sepertinya ini bukan arah menuju rumahku?” gumam Bulan
Jelita. Ribuan kunang-kunang tersebut ternyata menuntun Bulan Jelita masuk ke
dalam hutan yang sangat lebat dan gelap gulita. |
Latar
waktu yang digunakan pada kutipan teks fantasi tersebut adalah …
A. di
luar rumah
B. di
jalan
C. malam
hari di hutan
D. malam
hari
19.
Bacalah kutipan teks
fantasi berikut!
Ruang Dimensi Alpha Ku klik tombol “run”pada layar monitor Luminta di
depanku dan diikuti gelombang biru mirip aurora memenuhi ruangan. Pagar
asteroid terbulka lebar, memberikan ruang yang cukup untuk kulewatibersama
manusia purba itu. Ruangan dipenuhi asap dengan deret pohon-pohon yang
meranggas. Hampir 8 jam manusia purba tetap memegang tanganku, perlahan aku
lepaskan. Dan aku berlari menuju lorong dimensi alpha. Waktu yang tersisa u
ntukku hanya 10 menit lagi. Aku pasrah, mungkin ini akhir hidupku. Tiba-tiba
aku mendengar teriakan keras dan guncangan hebat. Aku terlempar, kembali ke
laboratoriumku. Badanku terasa sangat lemas,aku menengadah, aku lihat
sahabat-sahabatku tersenyum meski masih dibalut kecemasan. |
Berdasarkan
latar cerita, teks fantasi bejudul Ruang Dimensi Alpha tersebut termasuk jenis
…
A. teks
fantasi lintas waktu
B. teks
fantasi sezaman
C. teks
fantasi total
D. teks
fantasi irisan
20.
Bacalah kutipan teks
fantasi berikut!
“Tenanglah wahai raja hutan, aku tidak akan
menyakitimu atau memburumu. Aku akan membantu melepaskan duri di punggungmu”.
Mendengar ucapan pemuda itu, singa diam seolah mempersilakan pemuda untuk menolongnya.
Tak lama kemudian duri di punggung singa berhasil dicabut. Si Pemuda kemudian
berlari menghindar karena takut dimangsa. Suatu ketika si Pemuda dianggap mencelakai raja oleh
sebab itu ditangkap dan dijatuhi hukuman mati dengan cara dimasukkan ke
kandang binatang buas istana. Dengan perasaan sedih dan pasrah, ia merelakan
dirinya menjadi santapan binatang buas. Namun di luar dugaan, bintang yang
ada di dalam kandang tersebut tidak menyentuhnya sama sekali. Ternayata
binatang buas itu adalah singa yang ia selamatkan beberapa hari lalu,
sekaligus merupakan singa peliharaan kesayangan raja. Singa berkata, “Mana
mungkin aku menyakiti orang yang telah menolong dan menyelamatkanku”. |
Tema
kutipan teks fantasi tersebut yang paling tepat adalah …
A. persahabatan
B. balas
budi
C. nasip
baik
D. lolos
dari bahaya
21. Bacalah
peristiwa fantasi acak berikut.
1. Akan
tetapi Niko selalu mengelak dan mengira Arko iri dengan kemampuan sihir yang
dia miliki.
2. Terakhir Niko membaca mantera berniat mengubah cermin menjadi
batu. Namun, mantera tersebut ternyata terpantul ke arahnya sehingga Niko
sendiri yang berubah menjadi batu.
3. Arko
selalu melarang Niko memamerkan kekuatan kepada teman-temannya atau menggunakan
sihir dengan sembarang.
4. Sikap
Niko semakin menjadi-jadi, diubahnya semua benda di sekelilingnya menjadi batu
termasuk hewan ternak milik keluarganya.
Urutan
peristiwa yang tepat segingga menjadi teks fantasi yang baik adalah …
A. 4-3-1-2
B. 1-3-4-2
C. 3-1-4-2
D. 1-4-3-2
22.
Bacalah
teks Fantasi berikut!
Pembuatan seribu candi yang dilakukan Bandung
Bondowo kurang satu, tetapi apa hendak dikata, pasukan jin berhenti
mengerjakan tugasnya. Sedangkan tanpa
pertolongan mereka mustahil Bandung Bondowoso menyelesaikannya. Saat Bandung
Bondowoso mengetahui bahwa usahanya gagal, bukan main marahnya. Dia mengutuk
para gadis di sekitar Prambanan, tidak akan ada orang yang mau memperistri
mereka hingga mereka menjadi perawan tua, sedangkan Roro Jongrang sendiri
dikutuk menjadi arca untuk menggenapkan seribu candi yang kurang satu. Tokoh utama kutipan dongeng tersebut adalah…. A. Roro Jonggrang B. Bandung Bondowoso C. Para Gadis D. Perawan Tua |
23.
Struktur teks fantasi
“Cinderella” berikut yang merupakan bagian orientasi adalah …
A. Namun
sayangnya, ibu dan kedua kakak tirinya ternyata memiliki sifat yang sangat
terbalik dengan harapan ayah Cinderella. Mereka selalu memperlakukan Cinderella
selayaknya pembantu yang melayani mereka jika ayah Cinderella pergi dan
berpura-pura baik hati ketika ayah Cinderella pulang. Mereka mengancam
Cinderella jika melaporkan pada ayahnya, maka mereka tidak segan-segan
membunuhnya.
B. Di
sebuah rumah di dekat sungai, hiduplah sepasang suami istri yang memiliki satu
anak bernama Cinderella. Beberapa tahun kemudian, sang istri meninggal dunia
karena sakit dan sang ayah yang merupakan pedagang kaya selalu bekerja ke luar kota. Cinderella biasanya akan sendiri di rumah
menunggu ayahnya pulang. Cinderella adalah anak yang baik dan terbiasa membantu
orang tuanya.
C. Melihat
Cinderella selalu sendiri dan khawatir terjadi apa-apa bila meninggalkannya
terus menerus, akhirnya sang ayah memilih menikah lagi dengan perempuan bernama
Lady Tremaine yang telah memiliki 2 anak perempuan yaitu Anastasia Tremaine dan
Drizella Trimaine. Ayahnya berharap wanita itu bisa mengasihi dan merawat
Cinderella ketika ia meninggalkan Cinderella ke luar kota.
D. Betapa
terkejutnya Cinderella ketika mengetahui ada sosok peri yang membantunya.
Cinderella hanya menuruti keinginan peri. Setelah semuanya siap, peri berpesan
agar Cinderella pulang sebelum tepat jam 12 malam karena kekuatan sihir peri
akan hilang setelah lewat jam tersebut. Cinderella lalu pergi ke pesta dansa
dengan mengendarai kereta kencana. Setiba di istana, semua mata memandang ke
arah Cinderella yang cantik jelita. Mereka belum pernah melihat gaun dan wajah
secantik ini sebelumnya.
24.
Bacalah teks fantasi
berikut!
Aku sedang duduk di sebuah restoran mewah.
Lalu tak lama aku melihat perempuan itu lagi, duduk tak jauh dari
pandanganku. Aku mulai gelisah, bahkan jatungku kurasa mau copot. Dia memang
tak melihatku karena terhalang oleh pengunjung lain. Namun, aku tetap bisa
melihatnya, meski sedikit terhalang. Dia mengenakan dress berwarna dusty
pink, sangat anggun dan cocok dia kenakan hingga menambah pesonanya.
Benar-benar misterius. Aku tak pernah melihat dari arah mana dia
muncul, begitu pula saat pergi. Selalu hilang begitu saja. Malam ini
aku berniat mendatanginya dan menyampaikan isi hatiku. Aku mengaguminya,
atau.., jatuh cinta tepatnya. Siapa tau dia menerimaku. Tak kusangka saat aku
sedang setengah berkhayal dengan pandangan ragu, ternyata dia menatapku. Oh
tidak! Aku sangat gugup. Segera aku bangun dari tempat dudukku. Berjalan ke
arahnya dengan penuh semangat dan keyakinan. Namun…, betapa terkejut dan
kecewanya hatiku, kira-kira lima langkah lagi mestinya aku sampai, perempuan
itu tak ada lagi. Entah ke mana perginya. Malam ini sudah malam ke-40 aku
menunggu dan berharap. Tetapi dia tak pernah muncul lagi. Hingga sayup-sayup
aku mendengar pengunjung yang duduk tak jauh dari tempatku duduk, yang juga
merupakan tempat di mana dia selalu duduk saat di restoran ini, membicarakan
bahwa dia yang aku kagumi beberapa waktu ini, ternyata malam ini adalah
peringatan ke-40 hari meninggalnya. |
Isi kutipan teks
fantasi tersebut yang paling tepat adalah …
A. Kisah
perempuan misterius yang mamakai baju berwarna dusty pink di sebuah restoran
B. Kisah
seorang pemuda yang jatuh cinta kepada perempuan misterius yang selalu menghilang
C. Kisah
kecewa dan sedih seorang pemuda yang jatuh cinta kepada perempuan misterius
yang ternyata sudah meninggal dunia
D. Malam
keempat puluh hari meninggalnya perempuan misterius yang sering duduk di
restoran
25. Bacalah
kutipan teks fantasi berikut!
1) Suatu hari, aku melihat sekuntum bunga yang
cantik di depan halamanku. 2) Pada saat itu di rumah tidak ada orang, ayah
dan ibu sedang pergi keluar kota. 3) Tak lama kemudian bunga itu seakan-akan
melambai agar aku menghampirinya. 4) Aku mulai mendekati bunga itu. 5) Namun,
betapa kagetnya aku ternyata ada seekor ulat yang sedang memakan daunnya. 6)
Segera saja kuambil ranting pohon untuk mengusirnya. 7) Setelah itu, kuambil
air dan kusirami agar segar kembali. 8) Aku merasa bahagia telah menolong
bunga itu pada waktu yang tepat. |
Kata hubung penanda
urutan waktu pada kutipan teks fantasi tersebut terdapat pada kalimat bernomor
…
A. 1)
dan 3)
B. 2)
dan 5)
C. 3)
dan 8)
D. 3)
dan 7)
26. Bacalah penggalan teks fantasi bagian orientasi berikut ini!
Alien itu berhidung mancung. Dengan hidungnya yang menjulang, ia
mengendus sekeliling. Sepertinya ia bingung dan mencoba mengenali tempatnya
tempat baru. Matanya yang sebesar biji kemiri berkedip-kedip memamerkan
matanya yang kehijauan. Aku tahu dia bukan manusia sepertiku. Tapi ia datang
bukan untuk mengganggu. |
Berdasarkan jenis pola pengembangan orientasinya penggalan teks fantasi tersebut
adalah…
A. Dikembangkan
dari deskripsi latar
B.
Dikembangkan dari
pengenalan tokoh
C.
Dikembangkan dari
pengenalan konflik
D. Dikembangkan
dari puncak konflik
27. Bacalah penggalan teks fantasi berikut!
1)“Kau harus membawanya
kembali!” Erza berteriak kalang kabut. 2) Aku gugup. Bingung. Tak tau apa
yang harus kuperbuat, sedangkan manusia dengan wajah setengah kera itu
memandang sekeliling. 3) Manusia purba itu menemukanku ketika aku menelitinya
dan tanpa kusadari ia mengikutiku. 4) Manusia purba itu akan mati jika tidak
kembali dalam waktu 12 jam. |
Kalimat
langsung yang terdapat pada penggalan
teks fantasi tersebut ditandai dengan nomor.
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
28. Bacalah
penggalan teks fantasi yang dirumpangkan pada kalimat terakhir berikut!
Komplikasi
Dengan cepat diambilnya
sebuah buku biografi yang sudah ada di meja baca. Buku itu nampak sedikit
lusuh. Dia membaca buku tentang biografi Bung Tomo. Pada halaman ke sepuluh
dia ditarik Bung Tomo diajak berjalanjalan menyaksikan perjuangan pada 10
Nopember 1945. |
Kalimat
yang paling tepat untuk melengkapi bagian kalimat yang dirumpangkan pada
cuplikan teks prosedur tersebut adalah…
A. Ia
menengok jam dinding sudah menunjukkan pukul 10.30. Ia sadar pelajaran Bahasa
Indonesia sudah dimulai. Lalu ia berlari meninggalkan perpustakaan menuju ruang
kelas.
B.
Ia berlari meninggalkan
perpustakaan karena diajak teman akrabnya yang bernama Doni makan siang di
kantin sekolah.
C.
Ia mendengarkan
dentuman meriam dan desingan peluru tentara Inggris yang ingin menguasai
kembalai Republik Indonesia.
D. Ia
memanggil teman-teman OSIS agar meninggalkan ruang perpustakaan karena Ibu
Rahma, guru matematika sudah masuk ruang kelas.
29.
Bacalah
penggalan teks prosedur di bawah ini!
1.
Putar lagu dari daerah
Sumatera Utara yang sesuai.
2.
Ambil posisi kedua kaki
rapat. Kaki kanan agak maju sedikit.
3.
Tangkupkan kedua
telapak tangan di depan pinggang kanan. Ujung ibu jari saling menyentuh
4.
Gerakkan kedua telapak
tangan perlahan ke arah kiri. Ujung-ujung jari juga ikut digerakkan perlahan.
5.
Ganti gerakkan kedua
telapak tangan perlahan ke arah kanan.
Tujuan penggalan teks prosedur tersebut
adalah….
A. Memandu
membuat sesuatu.
B. Memandu
mengerjakan sesuatu.
C. Memandu
berbuat sesuatu.
D. Memandu
melakukan sesuatu.
30. Bacalah cuplikan teks prosedur cara mematikan computer
berikut!.
1) Tutup semua aplikasi
yang Anda gunakan.
2) Klik menu Start (XP)/ Logo Windows (7) di
pojok kiri bawah.
3) Pilih Shutdown dan tunggu beberapa saat
hingga komputer Anda benar-benar mati.
4) Komputer anda
benar-benar mati dan sudah aman disimpan.
Yang
bukan kalimat perintah pada cuplikan teks prosedur di bawah ini terdapat pada
kalimat nomor...
A.
1
B.
2
C.
3
D.
4
31. Bacalah penggalan teks prosedur berikut!
Langkah-langkah membuat jamu tradisional
insomnia :
1. Ambil 5 potong akar kelapa hijau
masing-masing 4 cm.
2. Tumbuk kasar bersama 10 butir biji
teratai.
3. Tambahkan 600 cc air ke dalam hasil
tumbukan .
4. Rebus semuanya
dengan anco yang telah dibuang bijinya sehingga air tersisa 300cc.
5. Minum selagi hangat.
Kalimat yang tidak menunjukkan ukuran
secara akurat pada teks prosedur tersebut terdapat pada kalimat nomor.
A. 5
B. 4
C. 3
D. 2
32. Bacalah penggalan teks prosedur berikut!
Setelah semua motif yang tidak ingin
diberi warna tertutup oleh malam/lilin,kemudian celupkan kainnya ke dalam
larutan pewarna. Proses ini merupakan pewarnaan pertama pada bagian yang tidak
tertutup oleh malam. Sebaiknya, pencelupan dimulai dengan warna-warna muda,
dilanjutkan dengan warna lebih tua atau gelap pada tahap berikutnya.
Ciri penggalan teks prosedur cara
membatik tersebut dari segi isinya
adalah…
A. panduan
langkah-langkah yang harus dilakukan,
B. aturan
atau batasan dalam hal bahan/ kegiatan dalam melakukan kegiatan,
C. panduan
cara membuat sesuatu
D. isi
kegiatan yang dilakukan secara urut (kalau tidak urut disebut tips).
33. Bacalah cuplikan teks prosedur di bawah ini!
Setiap orang harus memperhatikan dan
menjaga kebersihan, baik kebersihan lingkungan maupun kebersihan diri sendiri.
Menjaga kesehatan ternyata tidaklah sulit. Kita bisa melakukannya dengan
kegiatan sederhana yaitu mencuci tangan. Apakah kamu sudah mengetahui cara
mencuci tangan yang baik dan benar? Berikut ini akan dipaparkan cara mencuci
tangan yang baik dan benar.
1.
Basahilah tangan hingga
pergelangan dengan air yang mengalir, kemudian tuangkan sabun ke telapak tangan
dua sampai tiga tetes.
2.
Gosoklah telapak tangan
secara perlahan dengan gerakan memutar empat ruas jari tangan yang lain hingga
sabun berbusa dan lakukan secara bergantian.
3.
Gosoklah punggung
tangan dan sela-sela jari tangan kiri dengan tangan kanan, begitu juga
sebaliknya secara perlahan.
4.
Bilas dengan air bersih
lalu keringkan dengan handuk.
Ringkasan
yang paling tepat isi cuplikan teks prosedur
mencuci tangan adalah…
A.
Menjaga kesehatan
bisa dilakukan dengan mencuci tangan.
Langkah-langkahnya dimulai dari
membasahi tangan hingga pergelangan dengan air mengalir lalu tuangkan sabun, gosok-gosok telapak dan punggung tangan secara perlahan, bilas
dengan air mengalir dan keringkan pakai handuk.
B.
Cara mencuci tangan
Basahilah tangan hingga pergelangan dengan air yang mengalir, kemudian tuangkan
sabun ke telapak tangan dua sampai tiga tetes. Gosoklah telapak tangan secara
perlahan dengan gerakan memutar empat ruas jari tangan yang lain hingga sabun
berbusa dan lakukan secara bergantian.
C.
Cara
menjaga kesehatan Gosoklah telapak tangan secara
perlahan dengan gerakan memutar empat ruas jari tangan yang lain hingga sabun
berbusa dan lakukan secara bergantian.
Gosoklah punggung tangan dan sela-sela jari tangan kiri dengan tangan
kanan, begitu juga sebaliknya secara perlahan.
D.
Setiap orang harus
memperhatikan dan menjaga kebersihan. Gosoklah punggung tangan dan sela-sela
jari tangan kiri dengan tangan kanan, begitu juga sebaliknya secara
perlahan. Bilas dengan air bersih lalu
keringkan dengan handuk.
34. Bacalah cuplikan teks
prosedur berikut!
1. Didihkan
air, masukkan berurutan nasi merah, singkong, ubi, jagung pipil dan sereh. Aduk
sampai bubur mengental.
2. Tambahkan
kangkung dan bayam, aduk beberapa saat, jangan sampai terlalu layu.
3. Angkat
dan hidangkan, ditemani ikan asin dan kerupuk
Struktur cuplikan
teks prosedur tersebut yang paling tepat adalah…
A. Tujuan
B. Bahan dan alat
C. Langkah-langkah
D. Penutup
35. Bacalah cuplikan teks prosedur berikut!
Setiap orang harus memperhatikan dan
menjaga kebersihan, baik kebersihan lingkungan maupun kebersihan diri sendiri.
Menjaga kebersihan diri tidaklah sulit. Kita bisa melakukannya dengan kegiatan
sederhana seperti mencuci tangan. Perlu diketahui bahwa penyebaran virus
penyakit pertama kali bisa berasal dari tangan kita sendiri yang tanpa sadar
telah memegang sesuatu yang kotor.
Tujuan cuplikan teks
prosedur tersebut berisi tentang…..
A.
berisi urutan
langkah-langkah melakukan sesuatu.
B.
pengantar umum sebagai
penanda apa yang akan dibuat/ dilakukan/ dan motivasi.
C.
Berisi bahan dan
alat-alat untuk membuat sesuatu.
D.
Berisi kesimpulan /
ringkasan isi teks prosedur.
36. Bacalah cuplikan teks prosedur bagian langkah-langkah
membuat angklung berikut
1.
Batang bambu
dibersihkan cabang-cabangnya, dan dipotong dengan panjang secukupnya.
2.
Potongan bambu lalu
diikat, disimpan dengan diangin anginkan
selama 1 tahun.
3.
Ambil batang bambu yang
telah kering.
4.
Kemudian bambu dipotong
sesuai dengan tiang dan palang.
Kalimat
aktif pada penggalan teks prosedur tersebut terdapat pada kalimat nomor….
A. 1
B.
2
C.
3
D. 4
37. Bacalah penggalan teks prosedur berikut!
Cara
menyimpan obat
1. Letakan pada tempat yang jauh dari jangkauan ana-anak.
2. Bila obat dalam bentuk cairan sebaiknya simpan di
dalam kulkas.
3. Usahakan jangan sampai terkena langsung sinar
matahari.
4. Bila obat dalam bentuk tablet simpan dalam suhu
normal.
Kalimat
larangan pada teks prosedur tersebut ditandai dengan nomor…
A. 4
B. 3
C. 2
D. 1
38. Bacalah penggalan teks prosedur membuat kue
lambangsari berikut!
Cara membuat kue
lambangsari
1.
Semua
bahan tepung beras, gula, santan, diaduk-aduk sampai merata.
2.
Bungkus
adonan dengan daun pisang yang telah diolesi minyak sayur agar tidak lengket.
3.
Tambahkan potongan buah
pisang pada adonan yang sudah siap dibungkus
4.
Kukus kue dengan
dandang yang sudah diisi dengan air mendidih sampai masak.
Kalimat yang menggunakan kata keterangan tujuan
ditandai dengan nomor…
A.
1
B.
2
C.
3
D.
4
39.
Bacalah
cuplikan teks prosedur membuat sesuatu berikut!
1.
Untuk mencapai hasil
terbaik, gunakan bambu yang sudah dikeringkan minimal selama 1 tahun.
2.
Ingat jangan lakukan
gerakan secara cepat. Jika terlalu keras Anda menggerakkan leher, otot leher
akan rusak.
3.
Kain sutra jangan
dicuci dengan deterjan karena akan akan merusak benang sutra.
4.
Sebaiknya jemuran kain
sutra tidak dikeringkan langsung terkena sinar matahari.
Kalimat saran
pada kalimat-kalimat tersebut ditandai nomor…
A. 4
B.
3
C.
2
D. 1
40. Bacalah prosedur mengepel lantai yang urutannya masih
acak berikut!.
1. Mulai mengepel lantai dengan gerakan mundur.
2. Peras terlebih dahulu sebelum untuk mengepel lantai.
3. Tuangkan cairan antiseptik dan pewangi pada ember yang
sudah diisi air secukupnya.
4. Sapu lantai sampai bersih sebelum mengepel.
5. Celupkan kain pel ke dalam ember yang berisi air yang
sudah dicampur antiseptik pewangi sambil diaduk-aduk.
Langkah-langkah mengepel lantai yang paling tepat adalah…
A. 4-3-5-2-1
B.
5-4-3-2-1
C.
3-4-5-1-2
D. 1-2-3-5-4
41. Bacalah cuplikan teks prosedur yang kalimat
terakhirnya dirumpangkan berikut!
Mematikan
Komputer dengan Benar
Tujuan
Perlu belajar mematikan komputer secara
benar sehingga tidak cepat rusak dan berdampak negatif. Untuk mematikan
komputer ada beberapa tahap yang harus diperhatikan.
Langkah-langkah kegiatan
• Tutup semua aplikasi yang Anda
gunakan.
• Klik menu Start (XP)/ Logo Windows (7)
di pojok kiri bawah.
• Pilih Shutdown dan
tunggu beberapa saat hingga komputer Anda benar-benar mati.
• Setelah komputer
benar-benar mati, kemudian tekan tombol pada monitor dan speaker, stabilizer dan perangkat komputer lainnya.
• Setelah itu baru
cabut kabel dari stop kontak. Hal ini bertujuan untuk menghemat daya dan mengantisipasi terjadinya korsleting listrik.
Penutup
…………………………………………………………………………………………………
Kalimat yang paling tepat untuk
melengkapi bagian penutup teks prosedur yang masih rumpang adalah…
a.
Demikianlah
cara mematikan computer
b.
Mematikan
program computer memang gampang sekali.
c.
Selamat
mencoba mematikan program computer.
d.
Ternyata mudah bukan,
mematikan computer dengan prosedur yang benar.
42. Bacalah cuplikan teks observasi berikut!
Museum dibedakan berdasarkan koleksi dan
kedudukannya. Jenis museum berdasarkan koleksi yang dimiliki dibedakan menjadi
dua jenis yaitu museum umum dan museum khusus. Museum Umum adalah museum yang
koleksinya terdiri dari kumpulan bukti material manusia dan atau lingkungannya
yang berkaitan dengan berbagai cabang seni, disiplin ilmu, dan teknologi.
Sementara Museum Khusus adalah museum yang koleksinya terdiri atas kumpulan
bukti material manusia atau lingkungannya yang berkaitan dengan satu cabang
seni, satu cabang ilmu, atau satu cabang teknologi.
Ciri isi cuplikan teks observasi
tersebut yang paling tepat adalah…
A.
Memerinci objek atau
hal secara sistematis dari sudut ilmu (definisi, klasifikasi, jabaran ciri
objek )
B.
objek yang dibahas
bersifat umum sehingga menjelaskan ciri umum semua yang termasuk kategori/
kelompok itu (judul bersifat umum: Pantai, Museum, Demokrasi).
C.
Bertujuan menjelaskan
dari sudut pandang ilmu.
D.
Objek atau hal dibahas
secara sistematis, dirinci bagian-bagiannya, dan objektif.
43. Bacalah cuplikan teks prosedur berikut!
Hutan bakau disebut juga dengan hutan
mangrove. Hutan bakau merupakan bagian dari ekosistem pantai. Hutan bakau
adalah hutan yang tumbuh di atas rawa-rawa berair payau dan terletak di garis
pantai. Hutan bakau merupakan hutan yang tumbuh di wilayah pasang dan surut.
Hutan bakau ini termasuk lingkup ekosistem pantai sebab terletak di kawasan
perbatasan laut dan darat.
Istilah ilmu pengetahuan atau kata ilmiah yang dipakai dalam cuplikan
teks observasi tersebut adalah…
A. hutan
bakau
B. berair
payau
C. pasang
surut
D. ekosistem
44. Bacalah cuplikan teks observasi berikut!
Museum merupakan salah
satu tempat penting dalam upaya pelestarian sejarah. Museum adalah lembaga yang
berfungsi mengumpulkan, merawat, dan menyajikan serta melestarikan warisan
budaya masyarakat untuk tujuan studi, penelitian, dan kesenangan atau hiburan.
Fungsi museum yang utama adalah menyimpan, merawat, mengamankan, dan
memanfaatkan koleksi museum berupa benda cagar budaya. Dengan demikian, museum
memiliki fungsi besar yaitu sebagai tempat pelestarian. Secara lebih rinci
fungsi museum mencakup kegiatan penyimpanan, perawatan, dan pengamanan.
Kalimat definisi yang terdapat pada
cuplikan teks observasi tersebut adalah…
A. Museum
merupakan salah satu tempat penting dalam upaya pelestarian sejarah.
B. Museum
adalah lembaga yang berfungsi mengumpulkan, merawat, dan menyajikan serta
melestarikan warisan budaya masyarakat untuk tujuan studi, penelitian, dan
kesenangan atau hiburan.
C. Fungsi
museum yang utama adalah menyimpan, merawat, mengamankan, dan memanfaatkan
koleksi museum berupa benda cagar budaya.
D. Secara
lebih rinci fungsi museum mencakup kegiatan penyimpanan, perawatan, dan
pengamanan.
45. Cuplikan teks observasi di bawah ini yang berisi
klasifikasi adalah…
A. Kunang-kunang
adalah sejenis serangga yang dapat mengeluarkan cahaya yang jelas terlihat saat
malam hari. Cahaya ini dihasilkan oleh “sinar dingin” yang tidak mengandung
ultraviolet maupun sinar inframerah. Terdapat lebih dari 2000 spesies
kunang-kunang yang tersebar di daerah tropis di seluruh dunia.
B. Habitat
kunang-kunang di tempat-tempat lembab, seperti rawa-rawa dan daerah yang
dipenuhi pepohonan. Kunang-kunang bertelur pada saat hari gelap, telur-telurnya
yang berjumlah antara 100 dan 500 butir diletakkan di tanah, ranting, rumput,
di tempat berlumut atau di bawah dedaunan. Pekuburan yang tanahnya relatif
gembur dan tidak banyak terganggu merupakan lokasi ideal perteluran
kunang-kunang. Pada umumnya, kunang-kunang keluar pada malam hari, namun ada
juga kunang-kunang yang beraktivitas di siang hari. Mereka yang keluar siang
hari ini umumnya tidak mengeluarkan cahaya.
C. Seperti
ciri-ciri serangga pada umumnya badan kunang-kunang dibagi menjadi tiga bagian:
kepala, thorax, dan perut (abdomen). Serangga bercangkang keras (exoskeleton)
untuk menutupi tubuhnya. Panjang badannya sekitar 2cm. Bagian tubuh
kunang-kunang hampir seluruhnya berwarna gelap dan berwarna titik merah pada
bagian penutup kepala.
D. Kunang-kunang
salah satu jenis serangga unik bukti kebesaran Sang Pencipta. Species
kunang-kunang juga kekayaan yang dianugerahkan kepada negara kita sebagai salah
satu negara tropis.
46. Bacalah
cuplikan teks observasi berikut!
Dalam kehidupannya,
lebah mempunyai sistem pembagian kerja yang baik. Ratu lebah menghasilkan telur
2000 sampai dengan 3000 butir setiap hari. Lebah pekerja bertugas mengangkut
air, serbuk sari bunga, mengangkut sari madu, mengumpulkan zat perekat yang
biasanya didapat dari pucuk pohon, dan membawa calon ratu. Sementara lebah
jantan bertugas mencari tempat-tempat yang banyak mengandung sari madu. Dengan
suaranya yang nyaring, lebah jantan memberi tanda kepada lebah lain bahwa suatu
tempat mengandung banyak sari madu
Kalimat utama cuplikan teks observasi
tersebut adalah…
A.
Dalam kehidupannya,
lebah mempunyai sistem pembagian kerja yang baik.
B.
Ratu lebah menghasilkan
telur 2000 sampai dengan 3000 butir setiap hari.
C. Lebah
pekerja bertugas mengangkut air, serbuk sari bunga, mengangkut sari madu,
mengumpulkan zat perekat yang biasanya didapat dari pucuk pohon, dan membawa
calon ratu.
D. Lebah
jantan bertugas mencari tempat-tempat yang banyak mengandung sari madu.
47. Bacalah
cuplikan teks observasi berikut!
Kucing memiliki mata yang cukup unik.
Kucing memiliki mata/ penglihatan yang tajam yang berfungsi untuk mencari
mangsa pada malam hari. Kucing dapat melihat dalam cahaya yang amat terang.
Kucing memiliki selaput pelangi atau iris membentuk celah pada mata yang akan
menyempit jika terkena cahaya yang amat terang. Seperti kebanyakan predator,
kedua mata kucing menghadap ke depan, menghasilkan persepsi jarak dan
mengurangi besarnya bidang pandang. Mata kucing memiliki persepsi yang lemah.
Gagasan utama isi cuplikan teks
observasi tersebut adalah…
A. Kucing
memiliki penglihatan yang tajam
B. Kucing
dapat melihat dalam cahaya yang amat terang
C. Kucing
memiliki selaput pelangi
D. Kucing
memiliki mata unik.
48. Bacalah
penggalan teks observasi berikut!
Pantai adalah batas antara daratan
dengan laut. Batas ini merupakan zona laut sampai dengan kedalaman 200 m (garis
isobath 200 m). Jadi, sifat-sifat pantai sama dengan daratan. Menurut bentuknya
ada empat macam pantai, yaitu pantai landai, pantai curam, pantai bertebing,
dan pantai karang.
Cuplikan teks observasi tersebut menurut
strukturnya terdapat pada…
A.
deskripsi bagian
B.
definisi umum
C.
identifikasi
D.
penutup/kesimpulan
49. Bacalah cuplikan teks observasi berikut!
Kucing merupakan binatang peliharaan
yang paling populer. Kucing merupakan hewan dari kelas mamalia. Berdasarkan
makannya kucing termasuk binatang karnivora karena pemakan daging. Ciri
karnivora terlihat dari struktur gigi kucing yang tajam dan bertaring. Kucing
Felis catus merupakan kucing piaraan atau rumahan yang sering kita lihat
berkeliaran. Kucing disebut juga kucing domestik atau kucing rumah (nama ilmiah
felis silvestris catus atau feliscatus). Kata “kucing” biasanya merujuk kepada
“kucing” yang telah dijinakkan.
Penjelasan isi cuplikan teks observasi
tersebut menurut strukturnya adalah…
A. Deskripsi
bagian: berisi perincian bagian- bagian hal yang dilaporkan. Kalau binatang
mencakup ciri fisik, habitat, makanan, perilaku. Kalau tumbuhanberupa perincian
ciri fisik bunga, akar, buah atau perincian bagian yang lain.Perincian manfaat
dan nutrisi juga dipaparkan pada bagian ini.
B.
Pernyataan umum/
klasifikasi umum/ definisi umum; Pernyataan umum/definisi umum berisi definisi,
kelas/ kelompok, keterangan umum, atau informasi tambahan tentang subjek yang
dilaporkan. Pernyataan umum berisi informasi umum (nama latin, asal usul,
kelas, informasi tambahan tentang hal yang dilaporkan).
C.
berisi ringkasan umum
hal yang dilaporkan (simpulan ini boleh ada dan boleh tidak ada).
D. Beirisi
saran pada pembaca.
50. Bacalah
cuplikan teks observasi berikut!
Lebah memiliki ciri fisik secara khusus.
Sebagai serangga, lebah memilik tiga pasang kaki dan dua pasang sayap. Beberapa
jenis lebah memiliki sengat yang sebetulnya bersifat fatal. Jika sengat
digunakan untuk menyengat akan mengakibatkan kematian bagi lebah sendiri. Hal
ini disebabkan oleh adanya sengat dan kantong kelenjar yang terlepas dan
tertancap pada sasaran.Seperti ciri-ciri serangga pada umumnya badan lebah
dibagi menjadi tiga bagian: kepala, torak, dan perut. Lebah memiliki berbagai
mafaat dalam dunia kesehatan.
Isi ringkasan cuplikan teks observasi
bagian deksripsi bagian yang paling tepat adalah…
A.
Beberapa jenis lebah
memiliki sengat yang sebetulnya bersifat fatal. Jika sengat digunakan untuk
menyengat akan mengakibatkan kematian bagi lebah sendiri.
B.
Jika sengat digunakan
untuk menyengat akan mengakibatkan kematian bagi lebah sendiri.
C.
Lebah memiliki ciri
fisik secara khusus, memilik tiga pasang kaki, dua pasang sayap. Sengat. badan
lebah dibagi menjadi tiga bagian: kepala, torak, dan perut. Lebah memiliki
berbagai mafaat dalam dunia kesehatan.
D.
Seperti ciri-ciri
serangga pada umumnya badan lebah dibagi menjadi tiga bagian: kepala, torak,
dan perut. Lebah memiliki berbagai mafaat dalam dunia kesehatan.
Kunci jawaban Soal Penilaian
Akhir Tahun (PAS)
mata pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas : VII
Tahun Pelajaran: 2020/2021
1. |
A |
|
16. |
D |
|
31. |
A |
|
46 |
A |
2. |
C |
|
17. |
C |
|
32. |
C |
|
47 |
D |
3. |
D |
|
18. |
D |
|
33. |
A |
|
48 |
A |
4. |
B |
|
19. |
A |
|
34. |
C |
|
49 |
B |
5. |
A |
|
20. |
B |
|
35. |
B |
|
50 |
C |
6. |
B |
|
21. |
C |
|
36. |
C |
|
|
|
7. |
C |
|
22. |
B |
|
37. |
B |
|
|
|
8. |
C |
|
23. |
B |
|
38. |
B |
|
|
|
9. |
B |
|
24. |
C |
|
39. |
A |
|
|
|
10. |
A |
|
25. |
D |
|
40. |
A |
|
|
|
11. |
D |
|
26. |
B |
|
41 |
D |
|
|
|
12. |
A |
|
27. |
A |
|
42 |
A |
|
|
|
13. |
C |
|
28. |
C |
|
43 |
D |
|
|
|
14. |
C |
|
29. |
D |
|
44 |
B |
|
|
|
15. |
B |
|
30. |
D |
|
45 |
C |
|
|
|
Kunci jawaban Soal Penilaian
Akhir Tahun (PAS)
mata pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas : VII
Tahun Pelajaran: 2020/2021
1. |
A |
|
16. |
D |
|
31. |
A |
|
46 |
A |
2. |
C |
|
17. |
C |
|
32. |
C |
|
47 |
D |
3. |
D |
|
18. |
D |
|
33. |
A |
|
48 |
A |
4. |
B |
|
19. |
A |
|
34. |
C |
|
49 |
B |
5. |
A |
|
20. |
B |
|
35. |
B |
|
50 |
C |
6. |
B |
|
21. |
C |
|
36. |
C |
|
|
|
7. |
C |
|
22. |
B |
|
37. |
B |
|
|
|
8. |
C |
|
23. |
B |
|
38. |
B |
|
|
|
9. |
B |
|
24. |
C |
|
39. |
A |
|
|
|
10. |
A |
|
25. |
D |
|
40. |
A |
|
|
|
11. |
D |
|
26. |
B |
|
41 |
D |
|
|
|
12. |
A |
|
27. |
A |
|
42 |
A |
|
|
|
13. |
C |
|
28. |
C |
|
43 |
D |
|
|
|
14. |
C |
|
29. |
D |
|
44 |
B |
|
|
|
15. |
B |
|
30. |
D |
|
45 |
C |
|
|
|