Senin, 06 Februari 2023

CERITA INSPIRATIF

Nama : Tri Esti Rianti, S. Pd. 
Kelas : IXE dan IXF
Hari : Senin - Selasa
Tanggal : 06 Februari - 07 Februari 2023
Materi : Cerita Inspiratif
Pertemuan : ke 1
KD : 3.11 Mengidentifikasi isi ungkapan simpati, kepedulian, empati, atau perasaan plot dari teks cerita inspiratif yang dibaca dan didengar
Tujuan : Diharapkan peserta didik mampu mengidentifikasi isi ungkapan simpati, kepedulian, empati, atau perasaan pribadi dari teks cerita inspiratif yang dibaca dan didengar
A. PENGERTIAN TEKS INSPIRASI

Sebuah teks bacaan yang memuat isi tentang inspirasi bisa disebut sebagai teks inspirasi. Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, inspirasi dapat diartikan sebagai sebuah ilham.

Oleh karena itu, pengertian teks inspirasi adalah suatu bahan tertulis yang berisi cerita fiksi tentang pengalaman yang terjadi secara nyata sehingga dapat digunakan sebagai media untuk menemukan ilham, ide, atau gagasan bagi seseorang yang membacanya.

Berdasarkan pengertian teks inspirasi tersebut, teks inspirasi merupakan sebuah teks yang bertujuan untuk membangkitkan atau menggugah motivasi, semangat, dan rasa percaya diri dari seseorang untuk mengatasi segala masalah yang ada.

Masalah yang biasa muncul bisa jadi bagian dari proses untuk meraih tujuan atau impian yang diinginkan.

B. JENIS-JENIS TEKS INSPIRASI

Setelah mengetahui tentang pengertian teks inspirasi, pada bagian ini kita akan mulai membahas mengenai jenis-jenis teks inspirasi. Teks inspirasi sendiri memiliki beberapa jenis, mulai dari teks inspirasi berdasarkan sifat peristiwanya dan teks inspirasi berdasarkan tokohnya.

1. Berdasarkan Sifat Peristiwa

Pertama, jenis teks inspirasi berdasarkan sifat peristiwanya dibagi menjadi 2 jenis, yaitu nonfiksi dan fiksi. Berikut adalah penjelasannya:

a. Nonfiksi

Pengertian Teks inspirasi jenis nonfiksi adalah sebuah teks yang menceritakan kisah seorang tokoh secara nyata dengan peristiwa dan latar belakang yang pernah dimiliki dalam hidupnya.

b. Fiksi

Pengertian Teks inspirasi jenis fiksi bisa dipahami sebagai teks yang menceritakan tentang kisah fiksi atau khayalan yang memiliki nilai inspirasi didalamnya.

2. Berdasarkan Tokoh

Kedua, jenis teks inspirasi berdasarkan tokohny dapat dibagi menjadi 3 jenis, yaitu teks inspirasi yang dibuat berdasarkan tokoh orang terkenal, sufi, dan binatang. 

a. Orang terkenal

Sesuai namanya, teks ini merupakan salah satu jenis teks inspirasi yang memuat cerita dari berbagai kisah dari orang terkenal yang pernah ada.

b. Sufi

Sementara itu, teks berikut ini bisa dipahami sebagai salah satu jenis teks inspirasi yang mengandung cerita tokoh-tokoh ahli agama. Sufi sendiri dapat dipahami sebagai sosok yang telah mengabdikan hidupnya kepada jalan ketuhanan.

c. Binatang

Terakhir, teks ini adalah salah satu jenis teks inspirasi yang memiliki cerita tentang kisah dari binatang atau fabel. Teks ini bisa jadi adalah teks rekaan, tetapi tetap memuat tentang nilai inspirasi, motivasi, hingga semangat hidup.

C. CIRI-CIRI TEKS INSPIRASI

Setelah mengetahui tentang pengertian teks inspirasi dan jenisnya, berikut ini kita akan mempelajari tentang ciri-ciri dari teks inspirasi. Ciri-ciri dari sebuah teks bisa juga diartikan sebagai gaya khas yang dimiliki teks sehingga bisa digunakan untuk membedakan teks yang satu dengan teks yang lain.

Nah, berikut ini adalah ciri-ciri teks inspirasi yang perlu diperhatikan, diantaranya yaitu:

c. Binatang

Terakhir, teks ini adalah salah satu jenis teks inspirasi yang memiliki cerita tentang kisah dari binatang atau fabel. Teks ini bisa jadi adalah teks rekaan, tetapi tetap memuat tentang nilai inspirasi, motivasi, hingga semangat hidup.

C. CIRI-CIRI TEKS INSPIRASI

Setelah mengetahui tentang pengertian teks inspirasi dan jenisnya, berikut ini kita akan mempelajari tentang ciri-ciri dari teks inspirasi. Ciri-ciri dari sebuah teks bisa juga diartikan sebagai gaya khas yang dimiliki teks sehingga bisa digunakan untuk membedakan teks yang satu dengan teks yang lain.

Nah, berikut ini adalah ciri-ciri teks inspirasi yang perlu diperhatikan, diantaranya yaitu:

1. Umumnya diangkat dari kisah nyata

Sebuah teks inspirasi umumnya diangkat atau diadaptasi dari kisah nyata seorang tokoh yang memiliki nilai inspiratif. Kisah nyata dari seorang tokoh tersebut bisa dipahami sebagai cerita yang memiliki gambaran tentang hal-hal positif dalam hidupnya, sehingga bisa dengan mudah dipahami atau dirasakan oleh para pembaca.

Namun, dalam beberapa teks inspirasi banyak ditemukan juga kisah dengan jenis fiksi atau rekaan, tetapi tetap masuk akal.

2. Memiliki tema tertentu

Setelah kisah nyata, ciri berikutnya dari teks inspirasi adalah memiliki tema teretntu. Sebuah teks inspirasi biasanya memiliki bentuk tulisan yang bisa dikembangkan dari satu tema tertentu. Hal ini dikarenakan tema bisa menjadi salah satu penentu sebuah teks inspirasi menjadi menarik atau tidak untuk dibaca.

3. Memiliki judul yang menarik

Berikutnya, teks inspirasi biasanya memiliki judul yang menarik. Hal ini menjadi penting karena dapat menarik pembaca untuk menyimak teks tersebut. Selain itu, dengan memiliki judul yang menarik, pembaca akan lebih mudah untuk melakukan identifikasi tentang gambaran dari isi teks.

4. Memiliki alur yang menarik

Selanjutnya, teks inspirasi perlu memiliki alur cerita yang mampu menyajikan tentang pemahaman awal, inti, dan akhir cerita atau kisah. Dengan penyajian seperti itu, teks inspirasi akan memiliki alur cerita yang urut dan tersusun secara kronologis.

Maka dari itu, teks inspirasi juga sering disebut sebagai teks cerita. Hal ini dikarenakan adanya penggambaran urutan waktu kejadian yang dialami tokoh dari awal hingga akhir.

5. Bersifat naratif

Sebuah teks inspirasi tentunya harus memiliki sifat naratif. Naratif sendiri dapat dipahami sebagai teks yang memberikan uraian atau penjelasan tentang urutan kejadian suatu peristiwa. Sifat naratif sendiri bisa dibuktikan salah satunya dengan menyusun alur cerita yang urut.

6. Ada tokoh yang diceritakan

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, sebuah teks inspirasi memiliki tokoh cerita yang memiliki beragam kisah hidup dan latar belakang. Kisah hidup dari tokoh ini akan menjadi sumber inspirasi atau suri teladan untuk para pembaca.

Kriteria tokoh yang ada dalam cerita inspirasi umumnya adalah manusia yang memiliki banyak prestasi dan telah berhasil membuktikan diri kepada banyak orang. Selain itu, seseorang yang memiliki keterbatasan fisik pun bisa termasuk ke dalam kriteria tokoh inspiratif.

Kekuatan dan tekadnya untuk terus berkarya dan menggapai kesuksesan menjadi sumber yang sangat inspiratif. Tetapi, dalam beberapa teks inspirasi juga banyak ditemukan seorang tokoh yang memiliki bentuk tokoh fiksi. 

Itulah materi kita di pertemuan pertama. Dari materi di atas silahkan kalian ungkapkan ciri-ciri dari cerita inspirarif! 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar